Pemkot Tangsel Raih Anugerah Parahita Ekapraya Kategori Utama 2020 Dari Kementrian PPPA
TANGSEL, (gitamedia.com) – Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menerima penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya Kategori Utama Tahun 2020. Penghargaan ini diserahkan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Kamis (23/9).
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengungkapkan, penghargaan ini sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kota Tangsel dalam mewujudkan kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.
“Alhamdulillah, kita mendapatkan penghargaan dari Kementerian, karena kita memiliki komitmen penuh terhadap pengarusutamaan gender,” ungkapnya.
Komitmen Tangsel tertuang dalam kebijakan mulai dari penganggaran, program kegiatan dan lainnya. Semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menerapkan kebijakan pengarusutamaan gender.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPMP3AKB) Tangsel, Khairati, menjelaskan, Anugerah Parahita Ekapraya adalah penghargaan yang di berikan oleh Kementerian PPPA sebagai bentuk pengakuan atas komitmen dan peran para pimpinan kementerian atau lembaga dan pemerintah daerah dalam upaya mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender melalui strategi pengarusutamaan gender (PUG).
“Kota Tangerang Selatan mulai berpartisipasi pada kegiatan APE ini sejak tahun 2014 dan menerima penghargaan kategori Madya, kemudian di tahun 2016, 2018 dan 2020 meningkat ke kategori utama,” ungkapnya.
Kedepan, kita akan terus berupaya untuk memperbaiki kinerja agar dapat meraih penghargaan mentor. “Penghargaan paling tinggi mentor, tapi kebanyakan Kementerian yang mendapatkannya, namun kita tetap optimis untuk terus memperbaiki diri untuk meraih penghargaan yang terbaik,” singkatnya. (humastangsel-kominfo)